Mengenal Sejarah Bone Melalui KKL di Museum Lapawawoi

  • 31 Januari 2024
  • 11:14 WITA
  • Adminstrator Sosiologi Agama
  • Berita

Prodi Sosiologi Agama pada Hari Sabtu 28 Januari 2024, bertempat di Museum Lapawawoi Kabupaten Bone, melaksanakan rangkaian Kuliah Kerja Lapangan dengan menitikberatkan pada Sejarah Kabupaten Bone sejak zaman Megalitik sampai era Modern. Salah satu Staf dari Dinas Kebudayaan Kabupaten Bone Bapak Andi Irfandi, ST.,M.HP yang menerima kunjungan rombongan KKL Prodi Sosiologi Agama mengungkapkan bahwa Museum Lapawawoi menyimpan koleksi yang beragam, sekalipun atas dasar keamanan, sebagian yang tersimpan di Museum adalah Replikanya saja, sementara yang asli tersimpan di Rumah Jabatan Bupati yang memiliki pengamanan lebih ketat dan akan dibuka hanya pada waktu-waktu tertentu. Pada kesempatan tersebut, salah satu Dosen Prodi Sosiologi Agama yang turut mendampingi Mahasiswa KKL yang juga merupakan Wakil Dekan 1 Fakultas Ushuluddin dan Filsafat Ibu Dr. Wahyuni, M.Si mengucapkan terima kasih kepada pihak pengelola Museum yang memberikan kesempatan untuk berkunjung sekalipun di hari Libur. (AS_M)